Resep Membuat Kue Biji Ketapang
-Kue kering satu ini adalah merupakan salah satu kudapan khas asal
betawi dan pada umumnya disuguhkan dalam sebuah perayaan hari besar
seperti Lebaran. Kue ini dinamakan biji ketapang dikarenakan bentuk dari
kue ini sangat mirip dengan biji ketapang. Kue biji ketapang ini
memiliki tekstur yang keras tapi setelah digigit akan terasa renyah,
gurih dan enak. Penasaran dengan rasanya dan ingin tahu resep membuat kue biji ketapang ini ? berikut kami akan menguraikan secara singkat resepnya. Adapun bahan cara membuat kue biji ketapang adalah sebagai berikut :
Bahan Membuat Kue Biji Ketapang :
450 gram tepung terigu
100 gram kelapa parut
150 gram gula pasir
50 gram mentega / margarin
¼ sendok teh vanili
2 buah telur ayam
Minyak goreng secukupnya
8 sendok makan susu cair
Cara Membuat Kue Biji Ketapang :
450 gram tepung terigu
100 gram kelapa parut
150 gram gula pasir
50 gram mentega / margarin
¼ sendok teh vanili
2 buah telur ayam
Minyak goreng secukupnya
8 sendok makan susu cair
Cara Membuat Kue Biji Ketapang :
- Langkah pertama, Sangrai kelapa parut smpai berwarna kecoklatan dan terlihat kering kemudian tumbuk sampai halus.
- Langkah kedua, kocok dengan mikser gula pasir, mentega, dan vanili sampai lembut, kemudian tambahkan tepung terigu beserta kelapa sangra serta susu cair secara perlahan dan satu persatu dengan tetap terus mengaduk agar semuanya tercampur dengan rata hingga adonan menjadi kalis serta mudah di bentuk;
- Selanjutnya, timbang masing-masing adonan menjadi 100 gram, lalu di gulung dengan diameter 1 cm, kemudian potong adonan tersebut secara serong atau melintang sepanjang 1 cm, dan lakukan berulang sampai adonan habis dipotong.
- Terakhir, panasakna minyak terlebih dahulu, lalu goreng kue biji ketapang dengan api takaran sedang sampai matang dan berwarna coklat keemasan. Setelah itu angkat dan biarkan dingin sebelum di simpan dalam stoples/wadah yang tertutup dengan rapat.
0 komentar:
Posting Komentar